Inilah Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 4X



Pada awal tahun 2017 tampaknya para vendor smartphone berlomba-lomba untuk merilis smartphone terbaru dengan spesifikasi yang tangguh dan harga yang bersahabat. Seperti Xiaomi yang juga telah resmi memperkenalkan smartphone terbarunya yaitu Xiaomi Redmi Note 4X pada 8 Februari 2017. Berikut ini gambaran mengenai harga dan spesifikasi dari Xiaomi Redmi Note 4X

Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 4X

Xiaomi Redmi Note 4X

Smartphone Xiaomi Redmi Note 4X mempunyai desain bodi yang sangat mirip dengan Redmi Note 4. Smartphone ini menggunakan desain unibodi yang berbalut dengan material dari logam dengan garis antena yang melintang pada bagian atas dan bawah panel belakang. Smartphone ini juga mempunyai empat varian warna yaitu, Champagne Gold, Cherry Powder, Platinum Silver Grey, dan Matte Black. Selain daripada itu, Xiaomi Redmi Note 4X juga memiliki varian special edition Hatsune Miku dengan balutan warna hijau.

Xiaomi telah membuat smartphone ini dengan layar yang berukuran cukup lebar yang juga menjadi standar layar pada saat ini, yakni 5,5 inci. Sebagai smartphone yang menargetkan segmentasi pasar untuk kelas menengah ke bawah, Xiaomi Redmi Note 4X menggunakan panel layar IPS LCD yang memiliki desain layar melengkung 2,5 D glass berresolusi Full HD.

Spesifikasi prosesor smartphone Xiaomi Redmi Note 4X ini menggunakan Snapdragon 625 octa-core dan GPU Adreno 506. Mengenai RAM yang disematkan pada Redmi Note 4X ini kabarnya sebesar 4 GB dan dengan memori internal sebesar 64 GB.

Untuk kamera pada Xiaomi Redmi Note 4X ini dipersenjatai dengan kamera utama beresolusi 13 MP pada bagian belakang dan kamera selfie 5 MP pada bagian depannya. Selain itu dengan kelebihan yang dimiliki oleh Redmi Note 4X yaitu kapasitas baterai sebesar 4.100 mAh. Dengan kapasitas baterai sebesar itu tentunya akan membuat penggunanya tidak perlu repot mengisi ulang baterai. 

Smartphone Xiaomi Redmi Note 4X ini juga dilengkapi dengan fitur sensor sidik jari. yang ditempatkan pada panel belakang tepat di bawah kamera dan LED flash. Dengan adaya sensor sidik jari ini, keamanan data pada smartphone Anda akan lebih terjamin daripada menggunakan fitur keamanan standar Android.

Smartphone ini telah dibekali dengan teknologi VoLTE. Selama ini jaringan 4G LTE hanya digunakan untuk internet, dengan adanya teknologi VoLTE smartphone ini bisa digunakan untuk menelpon menggunakan jaringan 4G LTE sehingga  kualitas suara yang didapat akan lebih jernih.

Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 4X

  • HARGA : Rp2.699.000 (perkiraan)
  • BODI : 151 x 76 x 8,4 mm, 175 gram
  • PROSESOR : Qualcomm Snapdragon 625 8-core 2.0 GHz
  • GPU : Adreno 506
  • RAM :  4 GB
  • STORAGE : 64 GB, microSD
  • LAYAR : IPS 5,5 inci (1.920 x 1.080 piksel)
  • KAMERA : 13 MP & 5 MP
  • BATERAI : 4.100 mAh
  • SISTEM OPERASI :  MIUI 8 (Android 7.0)
  • JARINGAN : Dual-SIM 4G LTE
  • SENSOR : Fingerprint, accelerometer, gyro, proximity, compass
  • LAINNYA : VoLTE
Inilah Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 4X Inilah Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 4X Reviewed by on 21.25 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Gambar tema oleh sololos. Diberdayakan oleh Blogger.